Bahasa Inggris berasal dari bahasa Jermanik-Barat yang juga merupakan rumpun dari bahasa-bahasa Indo-Eropa. Kerabat terdekat Bahasa Inggris adalah bahasa Skotlandia dan Bahasa Frisian. Bahasa Frisian adalah bahasa yang dituturkan oleh sekitar setengah juta orang di provinsi Friesland Belanda dekat Jerman, dan di beberapa pulau di Laut Utara.
Sejarah Bahasa Inggris dibagi menjadi tiga periode utama: Bahasa Inggris Kuno / Old English (sekitar tahun 450-1100), Bahasa Inggris Pertengahan / Middle English (sekitar tahun 1100-1500) dan Bahasa Inggris Modern / Modern English (sejak tahun 1500 sampai sekarang). Selama berabad-abad itu juga, Bahasa Inggris telah dipengaruhi oleh sejumlah bahasa lainnya.
Bagian dari Beowulf
Bahasa Inggris Pertengahan (1100-1500): Setelah William sang Penakluk, menyerang dan menguasai Inggris tahun 1066, ia menjadi raja dan menjadikan pengikutnya yang berbicara bahasa Perancisuntuk menjabat dalam pemerintahan yang baru. Perancis mengambil alih bahasa dari pengadilan, administrasi, dan budaya. Bahasa Latin sebagian besar digunakan untuk bahasa tertulis, terutama di Gereja. Sementara itu, Bahasa Inggris dianggap sebagai bahasa kelas bawah.
Sekitar tahun 1200, Inggris dan Perancis berpisah. Bahasa Inggris berubah banyak, karena sekitar 300 tahun itu, sebagian besar Bahasa Inggris digunakan untuk percakapan bukan tulisan. Bahasa Inggris Kuno digunakan kembali tapi dengan banyak tambahan kata-kata Perancis. Bahasa Inggris pada masa ini disebut Bahasa Inggris Pertengahan.
Menarik untuk dicatat, karena saat itu orang inggris kelas-bawah dikucilkan oleh orang Norman kelas-atas, maka kata-kata untuk kebanyakan hewan domestik menggunakan Bahasa Inggris (ox, cow, calf, sheep, swine, deer) sementara kata-kata untuk menyebut daging hewan-hewan tersebut menggunakan bahasa Perancis (beef, veal, mutton, pork, bacon, venison)
Bahasa Inggris Pertengahan juga ditandai oleh Great Vowel Shift. Yaitu perubahan suara secara besar-besaran yang mempengaruhi bunyi vokal panjang Bahasa Inggris. Pada dasarnya, bunyi vokal panjang diucapkan dengan pergeseran ke atas mulut; tapi berubah menjadi diucapkan di satu tempat yang lebih tinggi dalam mulut.
Di bawah ini ada gambar bagian dalam kepala manusia. Jika kamu membelah kepalamu menjadi dua, maka gambar di bawah inilah yang akan kamu lihat. However, I recommend that you do not try this at home. :)
Di bawah ini ada gambar bagian dalam kepala manusia. Jika kamu membelah kepalamu menjadi dua, maka gambar di bawah inilah yang akan kamu lihat. However, I recommend that you do not try this at home. :)
Great Vowel Shift terjadi selama abad kelima belas sampai kedelapan belas.
Bahasa Inggris Moderen (1500 - sampai sekarang): Bahasa Inggris Moderen dikembangkan setelah William Caxton memperkenalkan percetakannya di Westminster Abbey pada tahun 1476. Alkitab dan beberapa naskah penting dicetak. Buku-buku menjadi lebih murah dan lebih banyak orang belajar membaca. Percetakan juga membawa standarisasi ke Bahasa Inggris.
Pada era Shakespeare (1592-1616), Bahasa Inggris telah menjadi mudah dikenali sebagai Bahasa Inggris Moderen. Ada tiga perkembangan besar yang kemudian mempengaruhi Bahasa Inggris pada awal periode Bahasa Inggris Moderen ini yaitu: Renaissance, revolusi industri dan penjajahan Inggris.
Bahasa Inggris Moderen (1500 - sampai sekarang): Bahasa Inggris Moderen dikembangkan setelah William Caxton memperkenalkan percetakannya di Westminster Abbey pada tahun 1476. Alkitab dan beberapa naskah penting dicetak. Buku-buku menjadi lebih murah dan lebih banyak orang belajar membaca. Percetakan juga membawa standarisasi ke Bahasa Inggris.
Bahasa Inggris berubah dan terus berkembang sampai menjadi seperti sekarang ini —dan masih akan terus berkembang, dengan ratusan tambahan kata-kata baru setiap tahunnya. Walaupun ada banyak kata pinjaman dari banyak bahasa lain, namun jantung Bahasa Inggris tetaplah bahasa Anglo-Saxon dari era Bahasa Inggris Kuno. Tata Bahasa Inggris juga sangat jelas Jermanik —tiga gender (He, She dan It) dan susunan sederhana dari kata kerja
Sumber tulisan: http://www.studyenglishtoday.net/english-language-history.html
Sumber tulisan: http://www.studyenglishtoday.net/english-language-history.html
Sumber gambar: http://www.englishclub.com/english-language-history.htm